Tok! Indra Sjafri 4 Tahun Kedepan Sebagai Pelatih Timnas Indonesia U-20

QBeritakan.com
Jumat, 07 Juli 2023 | Juli 07, 2023 WIB Last Updated 2023-07-07T14:24:07Z

QBeritakan.com - PSSI resmi memberikan kontrak jangka panjang untuk Indra Sjafri menukangi Timnas proyeksi Asian Games 2026 dan melatih Timnas U20 era selanjutnya yaitu untuk proyeksi Piala Asia U20 2025.

"PSSI telah sepakat dengan coach Indra Sjafri terkait penunjukkan dirinya menjadi pelatih timnas Indonesia U-20 serta Asian Games 2023 dan 2026 mendatang,’’ kata Erick Thohir dalam keterangannya.

‘’Kami, PSSI yakin Indra Sjafri pelatih yang tepat untuk ini. Kami juga berharap coach Indra Sjafri mampu meloloskan timnas Indonesia U-20 ke Piala Dunia U-20 tahun 2025 mendatang,’’ tambah Erick Thohir.

‘’PSSI yakin coach Indra Sjafri akan memberikan prestasi untuk timnas Indonesia di turnamen-turnamen yang diikuti," tambah Erick Thohir.

Berarti PSSI sudah siapkan Dirtek baru untuk Timnas dan mungkin akan segera diumumkan. Kemudian semoga kontrak STY juga ikut di perpanjang.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Tok! Indra Sjafri 4 Tahun Kedepan Sebagai Pelatih Timnas Indonesia U-20

Trending Now