Keren ! Penampakan Terminal Bus di Padang Megah Seperti Bandara Internasional

QBeritakan.com
Minggu, 02 Juli 2023 | Juli 02, 2023 WIB Last Updated 2023-07-02T06:01:01Z


QBeritakan.com - Sudah puluhan tahun Kota Padang tidak memiliki terminal. Sehingga menjadikan Ibu Kota Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) ini jadi satu-satunya di Indonesia yang tidak memiliki terminal sendiri.

Setelah ditutupnya terminal antar kota yakni Terminal Lintas Andalas yang terletak di pusat Kota Padang dan terminal regional bingkuang.

Sebelumnya, Sumbar memiliki Terminal Bengkuang, Aia Pacah. Namun tahun 2009 lantaran terdampak gempa, kemudian beralih fungsi menjadi Balai Kota Padang.

Terminal itu sendiri, memiliki luas 2,5 hektar dan dapat menampung ratusan bus AKAP, AKDP hingga angkot.

Terminal juga dilengkapi fasilitas toko untuk berjualan produk UMKM sehingga sektor ekonomi bisa bergerak.

Ada sekitar 40 ruangan yang akan dijadikan toko oleh UMKM. Ini bisa menggerakkan dan meramaikan terminal.

Melansir dari situs dephub.go.id di mana Kementerian Perhubungan mengupayakan Terminal Tipe A Anak Air dapat menjadi magnet bagi kegiatan masyarakat di kota Padang dan sekitarnya.

Hal tersebut disampaikan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat meninjau Terminal Tipe A Anak Air, di Jl. Adinegoro No.20, Lubuk Buaya, Kec. Koto Tangah, Kota Padang, Sumatera Barat.

Saat ini, Kota Padang memiliki terminal bus yang megah bernama Terminal Bus Tipe A Anak Air, yang dibangun oleh pemerintah.

"Kita mengharapkan angkutan massal menjadi keseharian dari masyarakat. Untuk itu, kami butuh dukungan dari pemerintah daerah agar masyarakat beralih ke angkutan massal,” kata Menhub.

Menhub menjelaskan, terminal ini akan menjadi simpul transportasi bus angkutan antar kota maupun angkutan perkotaan di kota Padang.

Terminal Bus di Padang Super Megah Seperti Bandara Udara Bertaraf Internasional


“Kami akan bekerja sama dengan perguruan tinggi di Padang yaitu Universitas Andalas untuk melakukan kajian, agar bagaimana terminal ini dapat menjadi magnet agar masyarakat dan juga bus-bus yang menggunakan terminal ini makin banyak,” tutur Menhub kala itu.

Selain itu, Menhub juga menyinggung soal integrasi antarmoda di kota Padang dan sekitarnya.

Menhub mengungkapkan, kota Padang memiliki Kereta Api Bandara Internasional Minangkabau (BIM), yang kedepannya akan ditambah frekuensinya sehingga masyarakat semakin berminat menggunakan angkutan massal.

"Saya harap Walikota Padang bisa mendukung integrasi antarmoda antara angkutan perkotaan dengan angkutan antar kota, dan juga dengan kereta api bandara, yang kita jadikan jangkar dari lalu lintas di kota Padang" ujar Menhub.

Pada kesempatan yang sama, Wali Kota Padang Hendri Septa mengatakan, akan mendukung Kemenhub untuk membuat terminal ini menarik.

Pihaknya juga telah menganggarkan pelebaran jalan akses dari dan ke terminal yang dimulai tahun 2022 lalu.

Ia berharap, hadirnya terminal ini dapat menjadi barometer angkutan massal di kota Padang.

Dan semua operator bus diharapkan dapat menggunakan terminal ini untuk naik turun penumpang, yang sebelumnya dilakukan di pool-pool bus.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Keren ! Penampakan Terminal Bus di Padang Megah Seperti Bandara Internasional

Trending Now